SELADA AIR

Minggu, 28 November 2010

Nama ilmiah           :    Nosturtium officianale R. Br. Sin., Rorippa nasturtium aquaticum (L) Hayek.
Famili                     :    Cruciferae
Nama daerah          :    salada cai, kenci, jembak (Sunda)
Nama asing            :    Watercress (Inggris).

a.       Deskripsi tanaman
Selada air dapat tumbuh liar di tepi payau, tepi sungai, dan tempat lain yang dekat air. Ada juga yang ditanam di tempat yang tanahnya mengandung pasir dan banyak mendapat aliran air bersih. Tanaman ini tumbuh subur pada musim kemarau. Perkembangbiakannya dengan setek. Daun berbentuk segi tiga. Tanaman ini tidak berbunga.

SAWI TANAH

Minggu, 21 November 2010

Nama ilmiah           :    Nasturtium montanum Wall., Nasturtium indicum DC.
Famili                     :    Asteraceae
Nama daerah          :    Sawi lemah (Jawa Tengah); sawi taneuh, jukut sakti, sesawi leuweng (Sunda); rom taroman (Madura).
Nama asing            :    -

  1. Deskripsi tanaman
Sawi tanah merupakan tanaman terna. Tanaman ini tumbuh liar di tepi saluran air, ladang, pematang sawah, tegalan, dan tempat yang tanahnya agak lembab sampai ketinggian 1.300 m di atas permukaan laut. Tinggi tanaman dapat mencapai 55 m. Berbatang basah.
Daun sawi tanah berbentuk bulat telur atau bulat, memanjang, tunggal, dan tersebar. Ujung daun lancip dan tepinya bergerigi. Bunga berukuran kecil dan berwarna kuning. Bunga tersusun dalam tandan di ujung-ujung batang. Buah berupa buah lobak. Jika buah masak akan membuka dengan dua kutub.

SALAM

Minggu, 14 November 2010

Nama ilmiah           :    Syzigium polyanthum Walp.
Famili                     :    Myrtaceae
Nama daerah          :    Ubar serai (Melayu), gowok (Sunda), salam (Jawa, Madura)
Nama asing            :    salam leaf (Inggris)

  1. Deskripsi tanaman
Tinggi tanaman salam dapat mencapai 25 m. Di indonesia tanaman ini tumbuh di daerah pegunungan. Batangnya berbentuk bulat, permukaan licin, dan berwarna putih kecokelatan. Diameter batang dapat mencapai 1,3 m. Akarnya tunggang dengan warna cokelat muda.
Daunnya majemuk, menyirip genap, dan lebat. Bentuknya bulat lonjong. Permukaan licin, tepi rata, ujung dan pangkal daun meruncing. Panjang daun 10-14 cm dan lebar 4-8 cm. Panjang tangkai sekitar 1 cm. Pertulangan daun menyirip. Permukaan atas daun hijau tua, permukaan bawah hijau muda.
Bunga kecil dan berbau wangi. Buah buni dan bulat. Diameter buah sekitar 1,2 cm. Saat buah masih masih muda berwarna hijau, setelah tua berwarna merah atau cokelat kehitaman. Buah rasanya agak sepat. Biji bulat dengan diameter sekitar 1 cm. Biji berwarna cokelat.

PETAI CINA

Minggu, 07 November 2010

Nama ilmiah           :    Leuncaena leucocephala Lmk.
Famili                     :    Mimosaceae
Nama daerah          :    palanding (Sunda), kemlandingan (Jawa Tengah), kalandingan (Madura)
Nama asing            :    Lead tree (Inggris), ipil-ipil (Filipina)

a.           Deskripsi tanaman
Petai cina termasuk tanaman perdu tahunan dengan tinggi 2-5 m atau lebih. Batangnya berkayu, bercabang, dan berwarna hijau kecokelatan. Daunnya majemuk dan menyirip. Anak daun bulat telur. Ujungnya runcing, tepi rata, pangkal tumpul, dan berwarna hijau. Bunga berbentuk bongkol, kelopak bunga lonjong, dan berwarna hijau. Daun mahkota lepas berbentuk lanset.

PETAI

Senin, 01 November 2010

Nama ilmiah           :    Parkia speciosa Hassk.
Famili                     :    Mimosaceae
Nama daerah          :    Peteuy (Sunda), peteh (Madura), parira (Batak karo), palia (Batak Toba), pantai (Minangkabau), Petar (Lampung), puti (Sumba), pode (Bima), pote (Swau), paloh (Seram), foopatu (Buru).
Nama asing            :    -

a.                   Deskripsi tanaman
Tanaman petai banyak ditanam di pekarangan, di ladang, dan di tempat lain dengan ketinggian 500 m dpl. Buah petai banyak dijadikan sayur dan lalap.
Bentuk daun menyirip berganda. Bunga berbentuk bongkol. Buah berisi beberapa butir biji yang berbau kurang sedap.